IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN-Maknai 25 tahun perjalanan di Indonesia, Acer sebagai mitra teknologi bagi-bagi hadiah fantastis bagi para pelanggan setia di seluruh Indonesia, termasuk di Kalimantan Timur (Kaltim), dalam rangkaian program bertema “Acer 25 Tahun, Cerita Kita”.

Sebagai bagian dari “Cerita Kita”, Acer juga menghadirkan promo “Kejutan 25 Tahun Acer” berhadiah spektakuler sebagai apresiasi terhadap para pelanggannya.

Dalam siaran pers yang disampaikan, Jum’at (7/6/2024), Consumer Sales Director Acer Indonesia Nino Wirawan mengatakan, konsistensi selama 25 tahun menghadirkan perangkat, layanan dan teknologi terbaik untuk konsumen di Tanah Air menjadi sebuah pencapaian luar biasa bagi Acer Indonesia.

“Sebagai bentuk penghargaan dan upaya untuk terus mendekatkan diri dengan pelanggan, kami menghadirkan ’Kejutan 25 Tahun Acer’ yang dapat menjadi momen tepat bagi konsumen untuk merasakan inovasi teknologi terbaik melalui rangkaian produk terbaru yang dapat mendorong perkembangan dan meningkatkan produktivitas,” ulasnya.

Disebutkan, Acer Indonesia menguasai pasar laptop gaming di Kalimantan dengan pangsa pasar mencapai 30,16 persen, dan masuk dalam jajaran dua besar sebagai pemimpin pasar laptop Consumer dengan pangsa pasar sekitar 26,49 persen.

Sejumlah laptop yang menjadi pilihan utama pelanggan di Kalimantan meliputi Predator Helios Neo 16, Swift Go dan Aspire Lite.

Berhasil menempati posisi teratas sebagai laptop pilihan konsumen di Kalimantan, menunjukkan bahwa Acer Indonesia diakui sebagai penyedia rangkaian produk terbaik sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *