
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Loka Pengawas Obat dan Makanan (POM) Balikpapan memiliki peran penting dalam melakukan pengawasan yang intensif terhadap pangan olahan yang beredar di pasar menjelang bulan Ramadan.
Hal ini disampaikan Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Iim yang menekankan pentingnya keamanan, kebersihan, dan kehalalan makanan harus menjadi prioritas utama demi melindungi konsumen.
Menurut Iim, pengawasan ini tidak hanya bertujuan memastikan bahwa makanan yang dijual menarik secara visual, tetapi juga harus memenuhi standar kehalalan, kebersihan, dan kesehatan sehingga memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.
“Seharusnya pengawasan terhadap makanan yang dijual tidak hanya melihat unsur estetika saja, tetapi juga memastikan bahwa semua produk pangan tersebut halal, baik, dan sehat,” kata Iim saat diwawancarai, Kamis (27/2/2025)
Ia menambahkan, masyarakat harus mendapat jaminan bahwa pangan olahan yang di konsumsi sudah memenuhi syarat kualitas yang tepat.
Menurut Iim, hal ini penting terutama menjelang Ramadan, ketika tingkat konsumsi pangan meningkat dan masyarakat lebih mengutamakan kesehatan serta kehalalan makanan.
Menurutnya, lonjakan konsumsi pangan selama Ramadan membuat pengawasan harus dilakukan lebih intensif dan menyeluruh.
Sehingga, bukan sekadar memeriksa tampilan produk yang dijual di pasar, tetapi juga memastikan bahan baku yang digunakan, proses produksi yang diterapkan, hingga standar pengemasan yang sesuai dengan aturan.