IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Kecamatan Balikpapan Barat memanfaatkan aplikasi berbasis web bernama “Perwira” sebagai alat utama pengelolaan data potensi kerawanan keamanan, ketertiban, dan bencana.

Kepala Seksi (Kasi) Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) serta Lingkungan Hidup Kecamatan Balikpapan Barat, Didik Wahyu Setiawan, menyampaikan bahwa inovasi tersebut merupakan program daei Pemerintah Kota (Pemkot) Kota Balikpapan yang digagas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).

“Jadi pemerintah kota dalam hal ini kesbangpol, kesatuan bangsa dan politik melakukan Bimtek (Bimbingan Teknis, red) kepada seluruh trantib se-Balikpapan berkaitan aplikasi perwira,” ujarnya, Jumat (7/11/2025).

Perwira merupakan aplikasi berbasis web dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Balikpapan untuk mengelola Data Peta Potensi Kerawanan Keamanan, Ketertiban dan Bencana di Kota Balikpapan.

Didik menyebut, Perwira dirancang untuk menangkap laporan secara real time dari lapangan.

“Misalkan ada sebuah kejadian seperti bencana, kemudian yang terkait dengan ketentraman dan ketertiban umum, itu akan masuk di laporan perwira,” tambah Didik.

Melalui Bimtek, para petugas Trantib di tingkat kelurahan dan kecamatan akan dilatih untuk mengoperasikannya.

Manfaatnya pun langsung terasa, seperti data yang terakomodir dengan rapi dan juga memudahkan koordinasi lintas unsur.

“Kami positif dengan adanya aplikasi Perwira itu kan tentu data bisa terakomodir. Kemudian, juga membantu memudahkan koordinasi dengan berbagai unsur, termasuk teman-teman trantib kelurahan, Babinsa, Bhabinkamtibmas juga termasuk Linmas yang kita Libatkan terkait Informasi dan lain-lainnya,” jelas Didik.

Program ini menjadi bagian dari upaya Pemerintah Kota Balikpapan di tahun 2025 dalam memperkuat sistem pengawasan berbasis digital. Dengan Perwira, respons terhadap persoalan-persoalan trantib dan bencana diharapkan lebih cepat dan terintegrasi, mendukung visi kota Balikpapan yang aman serta tangguh dalam menghadapi tantangan lingkungan. (*)

Penulis: TJakra