Hernandi Kusno resmikan pembiayaan layanan propertisecara seremonial dengan pemotongan tumpeng (iknbisnis.com/yandri)

IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN-PT BFI Finance Indonesia Tbk hadirkan layanan pembiayaan beragun properti dalam launching yang digelar di halaman kantor BFI Finance Balikpapan, kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jum’at (2/8/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut General Manager BFI Finance Region Kalimantan 2 Hernandi Kusno, Property-Backed Financing (PBF) Product Head BFI Finance Desliana Sidabutar, Area Manager Bisnis Kalimantan 2 Yane, serta Branch Manager (BM) PBF Balikpapan Zaniar Rahadian Septiyanto.

Dalam kegiatan yang berlangsung, Hernandi Kusno antusias BFI Finance dapat melakukan ekspansi dan menghadirkan layanan pembiayaan berjaminan aset properti di Balikpapan dan sekitarnya.

Layanan ini merespons kebutuhan masyarakat Balikpapan terhadap akses pembiayaan yang mudah dan terpercaya untuk tujuan produktif, seperti modal usaha dan investasi ataupun tujuan multiguna sesuai rencana dan skema finansialnya.

“Balikpapan mengalami tren pertumbuhan positif sektor properti seiring momentum pembangunan dan relokasi ibu kota dari Jakarta ke Nusantara.

Oleh karena itu, kami sigap menangkap peluang tersebut dengan menghadirkan pembiayaan berjaminan sertifikat rumah, ruko (rumah toko, Red), atau rukan (rumah kantor, Red) dengan manfaat berupa dana yang dapat digunakan untuk pengembangan usaha, renovasi rumah, biaya pendidikan, dan kebutuhan lainnya,” kata Hernandi Kusno dalam sambutannya.

Dia menjelaskan, selain fasilitas pembiayaan kendaraan bermotor, alat berat dan mesin, kini pembiayaan beragun properti juga hadir dengan beragam keunggulan yang ditawarkan.

Penulis: Yandri Rinaldi