IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan Perindustrian (DKUMKMP) Balikpapan menggelar Pelatihan Olahan Ikan Bandeng di RM Torani yang berada di kawasan jalan Jenderal Sudirman, Rabu (11/6/2025).

Sebanyak 30 peserta yang merupakan UMKM Binaan DKUMKMP Balikpapan mengikuti kegiatan pelatihan ini.

Jabatan Fungsional Pengembang Kewirausahaan DKUMKMP Balikpapan, Ady Sumardi mengatakan bahwa pelatihan ini berlangsung selama dua hari dan mencakup berbagai materi, baik teori dan praktik.

“Jadi pelatihannya ini terkait bagaimana cara mengolah ikan bandeng, cara cabut durinya, mengolahnya, mengembangkan usahanya, juga menghitung harga pokok produksi (HPP), jadi lengkaplah pelatihannya,” kata Ady sapaan akrabnya saat dihubungi media iknbisnis.com melalui telepon.

Ia menambahkan, pada hari pertama pelatihan, kegiatan akan difokuskan pada materi teori, sedangkan hari kedua akan lebih banyak diisi dengan sesi praktik langsung oleh peserta.

Adapun produk olahan dari ikan bandeng yang diajarkan beragam, mulai dari bandeng presto, bandeng crispy, bandeng bakar, pepes bandeng, hingga bandeng frozen.

Peserta juga didorong untuk melakukan inovasi sesuai dengan potensi pasar dan kebutuhan konsumen.

Ady menjelaskan bahwa pemilihan ikan bandeng sebagai fokus pelatihan didasarkan pada ketersediaan komoditas yang melimpah di Balikpapan serta tingginya minat masyarakat terhadap produk berbahan dasar bandeng.

“Potensinya besar, bahan bakunya banyak tersedia dan bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan bagi para pelaku UMKM,” tuturnya.

Melalui pelatihan ini, diharapkan para peserta tidak hanya memahami teknik dasar pengolahan ikan bandeng, tetapi juga mampu menciptakan inovasi produk yang memiliki nilai jual tinggi dan daya saing di pasaran.

Selain itu, peserta juga diharapkan dapat mengembangkan usahanya secara mandiri dan berkelanjutan ke depannya.

“Harapannya, peserta bisa mengimplementasikan ilmu yang didapat untuk mengembangkan usahanya agar lebih berdaya saing.” Tutup Ady. (*)

Penulis: Yandri Rinaldi