
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN-Perusahaan pelayaran angkutan penumpang dan kendaraan menggunakan kapal RoRo yakni PT Dharma Lautan Utama sudah melakukan berbagai persiapan sedini mungkin untuk menghadapi momentum libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Seperti yang disampaikan Pimpinan Dharma Lautan Utama cabang Balikpapan M Saleh dijumpai di kantornya, Jumat (3/11/2023).
“Persiapan diawali dengan menggelar rapat konsolidasi di Malang 27 Oktober lalu.
Ada banyak hal yang kami persiapkan salah satunya melakukan pemetaan terhadap daerah yang akan mengalami lonjakan penumpang libur Nataru,” jelasnya.
Menurutnya, persiapan penting untuk dilakukan karena libur Nataru dimanfaatkan sebagian besar masyarakat.
“Jadi tidak hanya masyarakat yang ingin merayakan Natal saja tapi juga masyarakat lainnya yang ingin menghabiskan waktu libur Tahun Baru dengan bepergian keluar kota,” seru Saleh.
Apalagi dua tahun pasca pandemi, perekonomian dan daya beli masyarakat berangsur meningkat. Bahkan mendekati normal sebelum adanya pandemi Covid-19. Sehingga momentum liburan kerap dimanfaatkan untuk bepergian.
Lebih dari itu, rentang waktu liburan Nataru lebih lama dibandingkan momentum lainnya di luar libur Lebaran. Sehingga masyarakat memiliki kesempatan lebih banyak untuk bepergian.
Langkah strategis berikutnya, lanjut Saleh yakni menyiapkan armada. Khusus di Balikpapan, Dharma Lautan Utama memperkuat rute tujuan Pare Pare selama libur Nataru.
“Selain dengan wilayah timur Indonesia untuk saudara-saudara yang merayakan Natal, Pare Pare juga selalu ramai saat libur Tahun Baru karena punya kekerabatan yang cukup dekat dengan Balikpapan,” serunya.