
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud dan Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo berkomitmen untuk terus melanjutkan dan meningkatkan akses dan kualitas layanan di sektor kesehatan dan pendidikan di kota Balikpapan.
Sebagai upaya untuk mewujudkannya, kebijakan-kebijakan yang mengutamakan kepentingan masyarakat telah disiapkan di periode kedua Kepemimpinannya.
Rahmad Mas’ud menerangkan, pada sektor pendidikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan akan melanjutkan serta meningkatkan program-program pendidikan, seperti penyediaan seragam sekolah gratis bagi peserta didik.
Ia juga menambahkan bahwa subsidi SPP akan diberikan kepada siswa SD dan SMP swasta sebagai upaya pemerintah dalam membantu meringankan beban orang tua dalam membiayai pendidikan anak mereka.
Program ini diharapkan dapat meningkatkan akses pendidikan yang lebih merata serta memastikan bahwa setiap anak mendapatkan kesempatan belajar yang layak tanpa terkendala faktor ekonomi.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap anak di Balikpapan memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan pendidikan yang layak, baik di sekolah negeri maupun swasta.
Oleh karena itu, kami terus memperkuat program subsidi dan pembangunan sekolah baru,” kata Rahmad Mas’ud dalam Pidato pertamanya sebagai Wali Kota Balikpapan saat Rapat Paripurna DPRD Balikpapan yang digelar di BSCC/DOME, Rabu (5/3/2025).
Selain itu, Pembangunan satu unit sekolah baru di kawasan Balikpapan Utara, juga menjadi salah satu program prioritas, yang menurut Rahmad sangat krusial.