
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Program Mengetuk Pintu Langit kembali dilaksanakan oleh Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) IV Balikpapan. kegiatan ini sebagai upaya dalam menguatkan semangat kepedulian dan kebersamaan di tengah masyarakat.
Aksi sosial ini merupakan program lanjutan yang sukses digelar Pegadaian pada beberapa tahun terakhir.
Lewat program Mengetuk Pintu Langit, Pegadaian membagikan ratusan kotak makanan.
Adapun, kegiatan ini berlangsung secara serentak di wilayah kerja seluruh Kalimantan.
Kepala Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pegadaian Kanwil IV Balikpapan, Yusran mengatakan bahwa selain sebagai lembaga keuangan, Pegadaian juga punya peran sosial yang nyata.
“Ini bentuk kepedulian kami kepada masyarakat. Harapannya, apa yang kami berikan bisa membawa keberkahan bagi semua,” ucap Yusran, Selasa (18/2/2025).
Program Mengetuk Pintu Langit menjadi bukti nyata bahwa Pegadaian terus berupaya hadir di tengah masyarakat, dengan aksi berbagi kepada nasabah maupun warga, yang menjadi agenda rutin tahunan Pegadaian.
Diharapkan, kegiatan ini mampu menginspirasi lebih banyak pihak untuk ikut serta menebarkan kebaikan dan membangun solidaritas di tengah masyarakat. (*)