IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Sebagai upaya untuk menyesuaikan berbagai program pembangunan dengan kebijakan terbaru pemerintah daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan sedang mempersiapkan pembahasan rasionalisasi anggaran.

Adapun, langkah ini diambil agar penggunaan anggaran lebih optimal dan tepat sasaran.

Ketua Komisi I DPRD Balikpapan, Danang Eko Susanto mengungkapkan bahwa pihaknya masih menunggu kehadiran Wali Kota Balikpapan pada 28 Februari 2025 sebelum melanjutkan pembahasan anggaran.

“Kami akan menyelaraskan program-program yang ada dengan ketersediaan anggaran.

Semua keputusan nantinya akan didasarkan pada kebutuhan masyarakat dan kebijakan pemerintah pusat,” kata Danang saat dijumpai media, Selasa (25/2/2025).

Dia menambahkan, DPRD berupaya memastikan bahwa anggaran yang dialokasikan benar-benar efektif dan mendukung prioritas pembangunan kota.

Danang menegaskan bahwa rasionalisasi anggaran harus dilakukan dengan cermat agar program yang telah dirancang tidak terhambat.

“Kami tidak ingin ada program yang terhambat karena persoalan anggaran. Karenanya, setiap pengeluaran harus diperhitungkan dengan matang,” tambahnya.

Salah satu fokus utama dalam rasionalisasi ini adalah program-program yang berhubungan dengan kebijakan nasional, termasuk yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto.

DPRD berkomitmen untuk terus berkoordinasi agar kebijakan daerah tetap selaras dengan visi pembangunan nasional.

Danang berharap proses ini berjalan lancar dan tidak mengganggu realisasi program yang telah direncanakan. Dia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung upaya ini agar pembangunan di Kota Balikpapan tetap optimal.

Penulis: Yandri Rinaldi