
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Subari menyatakan komitmennya dalam menyalurkan aspirasi masyarakat, khususnya terkait pembangunan fasilitas pendidikan dan kesehatan di Balikpapan Timur (Baltim).
Subari mengungkapkan, salah satu keberhasilan yang telah dicapai terkait fasilitas pendidikan, yakni pembangunan SMPN 28 di Balikpapan Timur, serta telah diresmikan oleh Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud saat peringatan Hari Jadi ke-128 kota Balikpapan.
“Alhamdulillah, SMP 28 sudah diresmikan. Ini merupakan aspirasi luar biasa dari masyarakat.
Kami juga berharap nanti rumah sakit di Balikpapan Timur di tahun 2025 ini dapat segera dibangun, jangan ditunda-tunda lagi. Artinya untuk kesejahteraan masyarakat Balikpapan, khususnya ada di Balikpapan Timur,” ujarnya dalam wawancara usai Rapat Paripurna DPRD, Selasa (11/2/2025).
Ia menambahkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) terkait tenaga pengajar beserta stafnya yang akan mengisi SMPN 28 dan memastikan bahwa yang menjadi prioritas pada saat PPDB nanti yakni warga sekitar Kelurahan Manggar Baru.
Selain itu, Subari juga menyampaikan harapannya agar pemerintah dapat membangun SMK atau SMA di Balikpapan Timur, mengingat pertumbuhan penduduk di wilayah tersebut yang semakin pesat.
“Kami berharap ada SMK atau SMA di Balikpapan Timur. Kita tahu bahwa penduduk di wilayah ini terus bertambah, terutama di Manggar dan Manggar Baru.
Oleh karena itu, pembangunan fasilitas pendidikan dan kesehatan harus menjadi prioritas,” jelasnya.