IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan H Yusri memberikan dukungan penuh terhadap rencana Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dalam mewujudkan Kota Bebas Kabel Udara.

Ya, program yang rencananya akan dilakukan di kawasan kota ini dijadwalkan akan dilakukan penganggaran pada tahun tahun 2025 dan penerapannya di tahun 2026.

Yusri menyebut, DPRD Balikpapan akan memastikan pengawasan terhadap pelaksanaan program tersebut agar dapat berjalan dengan baik.

Dia menerangkan, fokus pertama akan dimulai dari jalan protokol utama, seperti Jalan MT Haryono, Jalan Jenderal Sudirman, serta Jalan Ahmad Yani.

“Di sepanjang jalan tersebut, sudah ada median yang disiapkan untuk kabel oleh Dinas Pekerjaan Umum (DPU),” kata Yusri, Kamis (23/1/2025).

Program bebas kabel udara ini diharapkan dapat meningkatkan keindahan atau estetika kota Balikpapan, mengingat banyaknya kabel yang terpasang di tiang-tiang yang membuat tampilan kota terlihat kurang menarik.

Dengan demikian, program ini juga akan meningkatkan kenyamanan dan keamanan bagi pengguna jalan dengan tidak adanya kabel yang menggantung.

“Tujuan kami menjadikan Kota Balikpapan menjadi kota modern yang terkemuka dan mendunia,” ujar Yusri.

Selain itu, Yusri turut menambahkan, jika program bebas kabel udara ini berjalan, maka para penyedia layanan seperti PLN, Telkom, maupun provider lain yang memiliki kabel di tiang-tiang akan menggantinya dengan instalasi kabel di bawah tanah, dengan menyewa tempat yang telah disediakan oleh DPU Kota Balikpapan.

Penulis: Yandri Rinaldi