
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan kembali menggelar kegiatan Safari Ramadan. Kali ini kegiatan berlangsung di Masjid Jami Assuada yang berada di kawasan Pasar Baru, Kelurahan Klandasan Ilir, Senin (10/3/2025).
Masjid yang menjadi lokasi kegiatan ini dipenuhi oleh ratusan jamaah yang antusias menyambut kedatangan Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud dan Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo.
Kegiatan tersebut turut dihadiri jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Safari Ramadan diawali dengan pelaksanaan salat Isya dan Tarawih berjamaah, sebelum dilanjutkan dengan sambutan dari Wali Kota Rahmad Mas’ud.
Dalam sambutannya, Rahmad Mas’ud mengungkapkan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berperan aktif dalam memeriahkan kegiatan safari ramadan.
Ia juga menyampaikan rasa syukurnya atas kondisi Kota Balikpapan yang tetap aman dan kondusif, berkat peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh warga untuk terus memperkuat nilai-nilai ibadah dan kepedulian sosial, terutama selama bulan suci Ramadan.
“Mari selalu menjaga silaturahmi dan perkuat nilai-nilai ibadah di bulan suci ini,” ucapnya.
Lebih lanjut, Rahmad Mas’ud juga menyampaikan bahwa di lingkungan Forkopimda, semangat Ramadan terus dihidupkan melalui kegiatan Safari Jumat dan salat Subuh berjamaah.
Namun, ia menekankan bahwa yang tidak kalah penting yakni membangun kesadaran dalam keluarga tentang makna bulan suci Ramadan.