
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN-Makin mudah jadi nasabah Bank Sampah binaan Pegadaian menyusul hadirnya aplikasi Pegadaian Peduli.
Yakni layanan pengumpulan, pengolahan dan penukaran sampah berbasis digital.
Untuk meningkatkan penetrasi penggunaan aplikasi oleh nasabah, Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) IV Balikpapan menggelar sosialisasi bagi perangkat kecamatan dan kelurahan se-Balikpapan.
Kegiatan digelar di aula kantor Kecamatan Balikpapan Selatan, Senin (23/10/2023).
“Selama ini aplikasi Pegadaian Peduli hanya digunakan pengurus dan nasabah bank sampah. Hari ini kami memperkenalkan kepada lurah dan camat agar disebarluaskan kepada seluruh masyarakat.
Aplikasi Pegadaian Peduli untuk memudahkan pencatatan (transaksi) sekaligus mengetahui berapa (hasil penjualan sampah) yang sudah dikonversi dalam Tabungan Emas,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Kemitraan Bina Lingkungan Pegadaian Kanwil IV Balikpapan Rika Emira Sari dijumpai di sela kegiatan.
Bank Sampah merupakan pusat penjualan sampah terpilah yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Konsep ini selain menyulap sampah jadi rupiah juga mengurangi volume sampah yang dibuang ke tempat pembuangan akhir (TPA).
Nah, Pegadaian hadir untuk memberikan kemudahan bagi nasabah Bank Sampah berinvestasi dengan menyimpan hasil penjualan sampah dalam bentuk Tabungan Emas.
Di Balikpapan, Pegadaian bekerja sama dengan Bank Sampah Induk Kota Hijau yang dipimpin Abdul Rahman.
Disebutkan, hingga saat ini, sudah banyak nasabah Bank Sampah Induk Kota Hijau Bakikpapan yang Meng-Emaskan hasil penjualan sampah dalam bentuk Tabungan Emas.