
IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kota Balikpapan melakukan audiensi sekaligus silaturahmi dengan Wali Kota Balikpapan, H. Rahmad Mas’ud, Kamis (10/4/2025).
Pertemuan ini bertujuan memperkenalkan jajaran pengurus baru JMSI Balikpapan yang telah resmi dilantik pada Desember tahun lalu, serta membahas sejumlah program kolaborasi antara JMSI dan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan.
Dalam pertemuan yang berlangsung di Balai Kota tersebut, Ketua JMSI Balikpapan, David Purba, menerangkan terkait struktur kepengurusan terbaru yang saat ini menaungi 12 media siber di Kota Balikpapan.
Ia juga menyampaikan komitmen JMSI untuk turut serta mengawal pembangunan daerah melalui sinergi informasi yang konstruktif dan berintegritas.
“JMSI siap mendukung program-program strategis Pemerintah Kota Balikpapan, terutama dalam menyuarakan pembangunan dan menjembatani komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat,” papar David.
Sementara itu, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud menyambut baik kehadiran JMSI sebagai mitra strategis pemerintah daerah. Dalam dialog tersebut, Rahmad Mas’ud turut menyampaikan sejumlah isu penting yang tengah menjadi perhatian, salah satunya adalah ketersediaan air bersih di Balikpapan.
“Kami sedang menyiapkan program jangka panjang penyediaan air bersih, baik melalui pemanfaatan Sungai Mahakam maupun opsi desalinasi air laut,” ungkapnya
Selain isu air bersih, Rahmad juga menegaskan bahwa sektor pendidikan dan kesehatan tetap menjadi prioritas utama dalam pembangunan kota. Pemkot Balikpapan terus berupaya meningkatkan kualitas fasilitas pendidikan dan layanan kesehatan bagi masyarakat secara merata.