IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Balikpapan Gasali, mengapresiasi kemeriahan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-128 Kota Balikpapan yang berlangsung dengan meriah dan harmonis.

Ia menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah kota Balikpapan yang telah menyelenggarakan perayaan hari jadi ini dengan penuh semangat dan kebersamaan.

“Terima kasih kepada pemerintah Kota Balikpapan yang sudah benar-benar memeriahkan HUT Kota Balikpapan ini dengan sangat meriah, tentunya dengan harmoni yang berkelanjutan untuk mewujudkan Balikpapan yang lebih harmonis lagi,” ujar Gasali saat ditemui usai mengikuti upacara peringatan hari jadi ke-128 kota Balikpapan di BSCC Dome, Senin (10/2/2025).

Dalam momen perayaan ini, Gasali juga mengimbau masyarakat untuk terus mendukung pembangunan kota dengan menjaga ketertiban dan keamanan.

Ia mengatakan, kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah sangat penting agar kota Balikpapan semakin maju kedepannya.

“Pembangunan Kota Balikpapan akan terus berlanjut, baik dari segi infrastruktur maupun non-fisik, termasuk pembinaan kepada warga.

Pengembangan sumber daya manusia juga sangat penting, sehingga perlu ada sosialisasi kepada masyarakat untuk terus menjaga kondusivitas,” tambahnya.

Perayaan HUT ke-128 Kota Balikpapan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, termasuk penampilan tarian daerah dari para pelajar sekolah di Balikpapan.

Pada momentum bersejarah ini, Pemkot Balikpapan menghadirkan pencipta lagu hymne Balikpapan, yakni Raden Muhammad Samsudin Dajat Hardjakusumah atau lebih populer sebagai Sam Bimbo.

Penulis: Yandri Rinaldi