IKNBISNIS.COM, BALIKPAPAN – Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Subari harapkan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud dan Wakil Wali Kota Bagus Susetyo dapat mengambil langkah konkret dalam peningkatan infrastruktur di Balikpapan Timur.

Harapan tersebut disampaikan Subari menyusul pelantikan Rahmad-Bagus oleh Presiden Prabowo Subianto, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Menurut Subari, Balikpapan Timur memiliki peran strategis sebagai pintu gerbang menuju Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dan wilayah Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara (Kukar). Oleh karena itu, ia menilai pembangunan infrastruktur, terutama jalan, harus menjadi prioritas utama.

“Kami berharap ada peningkatan fasilitas di wilayah ini, seperti Pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur jalan yang memadai. Sebab, hal ini sangat dibutuhkan untuk mendukung pertumbuhan masyarakat,” kata Subari saat diwawancarai, Jumat (21/2/2025).

Ia menilai kondisi jalan selepas Batakan yang masih terbatas dengan satu jalur. Apalagi, dengan meningkatnya jumlah penduduk akibat status Balikpapan sebagai kota penyangga IKN, pelebaran jalan dan pembangunan jalur alternatif menjadi hal yang sangat dibutuhkan.

“Infrastruktur jalan sangat penting karena padatnya jumlah penduduk saat ini. Sebagai kota yang berbatasan langsung dengan IKN, arus transportasi akan terus meningkat.

Karena itu, pengembangan dan perbaikan jalan harus segera dilakukan,” terangnya.

Lebih lanjut, Subari turut mengapresiasi rencana pembangunan flyover di Balikpapan Timur yang sempat disebut oleh Gubernur Kaltim terpilih.

Menurutnya, proyek tersebut dapat menjadi solusi untuk mengatasi kemacetan yang berpotensi terjadi di kawasan Balikpapan Timur.

“Kami mendukung penuh rencana pembangunan flyover ini. Semoga bisa segera terealisasi agar lalu lintas lebih lancar dan masyarakat dapat menikmati fasilitas yang lebih nyaman,” tambahnya.

Sebagai wakil rakyat dari Dapil Balikpapan Timur, Subari menegaskan komitmennya untuk terus mengawal pembangunan di wilayah tersebut.

Ia optimis bahwa dengan sinergi antara pemerintah kota, provinsi, dan DPRD, peningkatan infrastruktur di Balikpapan Timur dapat segera terealisasi untuk kesejahteraan masyarakat. (*)

Penulis: Yandri Rinaldi